Apel Operasi Lintas Jaya 2021

Senin, 22 Februari 2021 | 21:55 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memimpin Apel Operasi Lintas Jaya 2021 Senin pagi (22/2) di halaman Balai Kota DKI Jakarta.

Dalam kesempatan itu, atas nama Pemprov DKI Jakarta dan segenap warga Ibu Kota, Anies Baswedan menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada aparat TNI dan Polri, beserta jajaran Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta yang melaksanakan Operasi Lintas Jaya 2021 di seluruh wilayah DKI Jakarta.

“Jadikan tugas ini sebagai kehormatan yang diberikan negara untuk mewujudkan Kota Jakarta yang ramah dan tertib berlalu-lintas,” ujar Anies.

Operasi Lintas Jaya 2021 digelar untuk menyosialisasikan lima Pilar Rencana Umum Nasional Keselamatan, yakni Safer Management, Safer Road, Safer Vehicle, Safer People, dan Post Crash.

“Kita perlu memastikan aturan itu tegas dilaksanakan sehingga menjadi kebiasaan, lalu menjadi budaya, karena budaya muncul lewat pembiasaan,” demikian Anies Baswedan.

(Foto: Tim RMOL.id)