Kedutaan Besar Republik Indonesia di Pyongyang, Korea Utara, menggelar Halal Bihalal dan Open House dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1442 H yang jatuh hari Kamis (13/5).
Halal Bihalal diselenggarakan usai Shalat Idul Fitri yang dilakukan di Masjid Kedutaan Besar Iran di Pyongyang.
Selain seluruh WNI di Pyongyang, Open House juga dihadiri Kepala Perwakilan Negara Islam di Korea Utara, yakni Duta Besar Palestina, Duta Besar Suriah, Kuasa Usaha Mesir, dan Staf Kedutaan Besar Iran beserta keluarga.
"Kita sangat bersyukur hingga sekarang sehat-sehat, dan tahun ini diperbolehkan pemerintah setempat mengadakan kegiatan sehingga Open House ini dan Shalat Ied tadi pagi dapat terlaksana padahal selama ini tidak boleh karena pencegahan pandemi Covid-19 di RRDK," ujar Dubes RI untuk Republik Rakyat Demokratik Korea, Berlian Napitupulu, dalam sambutan pembukaan seperti dilaporkan Pensosbud KBRI Pyongyang.
"Sebelum pandemi, ada sekitar 90 orang masyarakat Muslim di Pyongyang dari berbagai kedutaan dan organisasi internasional. Sekarang hanya sekitar 30 orang, termasuk 12 orang WNI. Namun kita bersyukur masih kompak dan diperbolehkan berkumpul sehingga tali persahabatan masih terjalin di tengah keterbatasan dan lockdown," tutur Dubes Berlian.
Open House ini juga dimanfaatkan Dubes Berlian untuk mempromosikan masakan dan minuman khas Indonesia antara lain: gulai ayam, baso ikan, mie goreng, tahu isi, bolu kukus, cendol, teh dan kopi Indonesia.
(Foto: Tim RMOL.id)
SEBELUMNYA
Duet Anies dan Imin DideklarasikanBERIKUTNYA
Gelora Resmi Dukung Prabowo