Pembangunan Kampung Susun Bayam Dimulai

Sabtu, 07 Mei 2022 | 23:20 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meletakkan batu pertama pembangunan Kampung Susun Bayan, hari Sabtu (7/5).

Kampung susun yang berada tidak jauh dari Jakarta International Stadion (JIS) itu dibangun Pemprov DKI Jakarta melalui PT Jakarta Propertindo (Jakpro).

Jakpro telah melakukan kegiatan sosialisasi dengan Resettlement Action Plan (RAP) bersama warga sekitar yang terdampak pembangunan JIS sejak Oktober 2019.

RAP ini bertujuan agar warga yang terdampak tidak mengalami penurunan kualitas hidup, tetap dapat hidup berkelanjutan, serta anak-anak dapat meraih apa yang dicita-citakan.

“Pembangunan Kampung Susun Bayam ini mengirimkan pesan bahwa Pemprov DKI Jakarta melakukan pembangunan yang memfasilitasi semua, di mana warga mendapatkan kesempatan yang sama, termasuk warga Kampung Bayam yang berada di dekat pembangunan JIS,” ujar Anies Baswedan di akun Facebook pribadi.

Pembangunan Kampung Susun Bayam ini diharapkan selesai pada bulan September 2022 mendatang, atau satu bulan sebelum Anies menyelesaikan periode pertama pemerintahannya di Jakarta.

(Foto: Tim RMOL.id)