Perjuangan 4 Isu Utama Pemberantasan Korupsi

Senin, 26 September 2022 | 21:05 WIB

Empat isu utama yang diusulkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI tengah diperjuangan di putaran ketiga forum Anti-Corruption Working Group (ACWG) di Canberra, Australia.

Keempat isu utama itu adalah peningkatan peran audit dalam pemberantasan korupsi, partisipasi publik dan pendidikan antikorupsi, kerangka pengawasan regulasi dan supervisi pengaturan profesi hukum pada pencucian uang hasil korupsi, serta pencegahan korupsi pada sektor energi terbarukan.

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri ketika membuka putaran ketiga ACWG dari Jakarta, Senin (26/9), meminta dukungan masyarakat internasional agar keempat isu utama itu dapat diimplementasilan semua negara anggota G20.

“Saya ingin meminta dukungan Anda dalam upaya ini,” ujar Firli.

Dia menegaskan, KPK RI ingin melangkah jauh dalam upaya bersama mengatasi persoalan korupsi, meningkatkan transparansi, dan memperkuat akuntabilitas serta tata kelola yang baik.  

Masalah pemberantasan korupsi ini, sambungnya, tidak dapat tuntas bila dikerjakan sendirian.

(Foto: Tim RMOL.id)