Untuk Hubungan ASEAN-China yang Semakin Baik

Selasa, 08 Agustus 2023 | 23:18 WIB

Hubungan ASEAN dan Republik Rakyat China diharapkan akan semakin baik di masa mendatang. Diperkirakan akan meningkat tiga kali lipat. Hal ini disampaikan Duta Besar RI untuk Republik Rakyat China, Djauhari Oratmangun, ketika berbicara dalam ASEAN-China Week (ACW) 2023, Sabtu (5/8).

ASEAN-China Center (ACC), Foreign Affairs Office (FAO) Provinsi Fujian, dan Pemerintah Kota Fuzhou menggelar kegiatan itu di Kota Fuzhou selama seminggu dari tanggal 5 sampai 11 Agustus 2023.

Selain Sekretaris Jenderal ACC, acara tersebut dihadiri oleh Gubernur Fujian, Wakil Menteri Luar Negeri RRC, Sekretaris Jenderal CPC Fuzhou, Wakil Ketua Parlemen Laos, Wakil Menteri Luar Negeri Kamboja, Wakil Menteri Pariwisata, Seni, dan Kebudayaan Malaysia, Wakil Sekjen ASEAN and Kepala Perwakilan Negara-negara ASEAN di RRT serta Sekretaris Jenderal Kementerian Maritim dan Investasi RI.

Pada pembukaan, Dubes Djauhari menyampaikan mengenai Keketuaan Indonesia di ASEAN serta harapan agar hubungan ASEAN-China dalam berbagai bidang dapat meningkat bahkan hingga tiga kali lipat di masa mendatang.